Datangnya Cristiano Ronaldo ke Serie A mengubah peta persaingan striker di negeri pizza itu. Ronaldo langsung difavoritkan untuk dapat menjadi top skor musim ini.
Ekspektasi itu tidak berlebihan. Sebab di musim 2017/2018, Ronaldo mencetak 44 gol di semua kompetsi. Sebanyak 26 gol ditorehkannya di La Liga, 15 gol di Liga Champions, dan dua gol di Piala Dunia Antar klub.
Kepindahan Ronaldo ke Turin membuat Juventini bergembira. Banyak fans Juventus di SBOBET yakin pemain ini bakal mampu membuat tim berjuluk Nyonya Tua ini bakal kembali juara di Serie A dan melangkah lebih jauh di Liga Champions. Selain itu, Cristiano Ronaldo pun dijagokan bakal menjadi top skor untuk musim 2018/19.
Namun tentu tak semudah itu. Banyak striker Serie A lainnya yang siap untuk membalikkan hal itu. Berikut ini daftar pemain yang berpotensi untuk menjadi top skor Serie A di musim 2018/19.
Mauro Icardi
Musim lalu, pemain Inter Milan ini menjadi top skor bersama Ciro Immobile dengan torehan 29 golnya. Musim ini dirinya bakal kembali menjadi unggulan utama untuk bisa menjadi capocannoniere.
Total, hingga saat ini Icardi sudah mencetak 100 gol di Inter Milan sejak memperkuat klub tersebut pada tahun 2013 lalu.
Pencapaian 100 gol itu diraihnya pada 18 Maret lalu ketika mencetak empat gol ke gawang Sampdoria. Rekor tersebut membuatnya mampu menyamai striker hebat di Serie A sebelumnya seperti Giuseppe Meazza, Edinson Cavani, dan Alberto Gilardino.
Mengingat usianya baru 25 tahun tentu masih akan panjang perjalanan pemain ini untuk bisa menghasilkan lebih banyak gol. Tak hanya itu, kemampuan Icardi ini juga membuat Nerrazzurri juga menjadi penantang kuat Juventus untuk menjuarai Serie A musim ini.
Di musim 2018/19, Icardi ingin mempertahankan prestasi baik ini. Masuknya Radja Nainggolan ke Inter bisa membuatnya lebih tajam. Selama ini Nainggolan dikenal sebagai gelandang hebat yang cukup sering memberikan assist akurat. Ya, hal itu yang nantinya akan ditunggu oleh Icardi untuk memudahkannya dalam mencetak gol.
Ciro Immobile
Penampilan Ciro Immobile bagi Lazio musim lalu memang luar baisa. Torehan 29 golnya di Serie A mampu membantu Lazio untuk menempati posisi kelima klasemen di akhir musim.
Namun sebetulnya jika ditotal dengan ajang kompetisi lainnya, Immobile mencetak 41 gol. Termasuk 8 gol yang dihasilkannya pada Liga Europa, dua gol di Coppa Italia dan dua gol di piala Super Italia. Karena itulah pemain ini dipandang bakal kembali menjadi favorit kuat untuk menjadi top skor Serie A.
Immobile memeng dikenal sebagai striker tajam. Walau sempat beredar rumor dirinya ditaksir oleh Tottenham, namun striker ini memilih untuk tinggal bersama Lazio.
Edin Dzeko
Striker asal Bosnia ini juga termasuk kandidat kuat untuk menjadi top skor musim depan. Sebelumnya Edin Dzeko menjadi pencetak gol terbanyak Serie A pada musim 2016/2017. Sementara pada musim lalu, pemain berusia 32 thaun ini hanya mencetak 16 gol saja.
Meski demikian, tetap pemain ini masuk bursa favorit top skor Serie A musim depan. Pemain ini memiliki kelebihan yang kompolit. Selain memiliki postur yang tinggi yang memudahkannya untuk mencetak gol lewat sundulan, Dzeko juga dikenal memiliki finishing touch yang luar biasa. Itu sebabnya banyak gol-gol AS Roma berasal dari kaki pemain ini.
Selain pernah menjadi top skor Serie A, Dzeko juga pernah menjadi top skor Bundesliga di musim 2009/2010 dengan 22 gol. Ketika itu dirinya bergabung dengan Vfl Wolfsburg. Musim ini dirinya masih akan menjadi andalan AS Roma untuk menjebol gawang lawan.
Paulo Dybala
Striker Juventus ini musim lalu mencetak 22 gol. Ya, musim ini Juventus memang kedatangan Cristiano Ronaldo. Namun justru ini bisa meningkatkan produktivitas pemain asal Argentina ini.
Sebab selama ini Cristiano juga bukan hanya sering mencetak gol, tapi cukup sering memberikan assist. Nah duet Dybala-Cristiano ini bisa menjadi duet yang amat menakutkan di Liga Italia.
Selain itu, juga masih ada Douglas COsta. Ketiga pemain ini bisa membuat skema serangan yang dibangun Juve akan sangat menarik dan jelas bakal merepotkan lawan-lawannya musim depan. Selain itu Juventus juga masih masih memiliki Mario Mandzukic. Striker asal Kroasia ini tampil cukup apik pada Piala Dunia lalu.
Dries Mertens
Pemain Belgia yang memperkuat Napoli ini musim lalu mencapai performa cemerlang. Tercatat pemain ini menghasilkan 18 gol dalam semusim Serie A. Di samping itu pemain ini ikut juga menyumbang 6 assist.
Memang musim ini Napoli kehilangan Jorginho. Namun Mertens tetap dipercaya sebagai striker yang hebat. Striker ini memiliki kejelian dalam memanfaatkan kesalahan serta peluang sekecil apapun. Di samping itu, striker ini juga memiliki kecepatan yang memudahkannya untuk melewati pemain belakang lawan.
Ya, akan sangat menarik menunggu siapa nantinya pemain yang bakal menjadi top skor Liga Italia musim 2018/2019. Ikuti terus infonya di blog Liga Italia SBOBET ini.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan