Atalanta vs Juventus
Serie A Liga Italia akan kembali hadir di tengah-tengah para pecinta sepak bola di seluruh dunia pada tengah pekan nanti. Liga yang sejauh ini berhasil didominasi oleh satu tim yaitu Juventus ini tampaknya belum menciptakan persaingan yang cukup ketat dalam perebutan gelar juara musim ini. Juventus bahkan diprediksi akan meraih gelar scudettonya kembali pada musim ini, melihat performanya yang sulit untuk dibendung. Pada tengah pekan nanti Serie A telah memasuki pekan ke-18, dimana pada pekan tersebut akan ada pertandingan antara Atalanta vs Juventus.
Pertandingan antara Atalanta vs Juventus akan berlangsung di Stadion Atleti Azzurri d’Italia pada hari Rabu (26/12/2018) pkl 21:00 WIB. Sejauh ini Juventus tampil layaknya sebagai tim yang pantas meraih gelar scudetto pada musim ini. Bagaimana tidak, setelah masuknya pemain anyar mereka, Cristiano Ronaldo, Juventus tampil sangat mengerikan ketika melawan tim-tim lainnya dalam kompetisi Serie A.
Pasukan Massimilano Allegri tersebut bahkan belum sama sekali terkalahkan hingga pekan kemarin. Tidak menutup kemungkinan Juventus akan kembali meraih gelar scudettonya kembali pada musim ini. Tim-tim lain tampak sulit untuk menghentikan pergerakan dari Juventus. Sementara itu, Atalanta yang akan menjamu sang juara bertahan pada tengah pekan nanti tampak masih sibuk dengan klasemen papan tengah Serie A.
Atalanta cukup konsisten dalam menjalani musim ini. Tercatat pasukan Gian Piero Gasperini tersebut berhasil meraih 7 kali kemenangan, 3 kali hasil imbang, serta 7 kali kekalahan hingga pekan kemarin. Hasil tersebut membuat mereka saat ini berada di posisi klasemen papan tengah Serie A, hasil yang tak jauh beda dengan yang mereka dapatkan pada musim lalu.
Di tengah-tengah kekonsistennya dalam menjalani liga, pekan kemarin Atalanta mendapatkan hasil yang sangat mengecewakan. Bertandang ke markas Genoa, Atalanta harus rela dibekuk oleh tim tuan rumah dengan skor 3-1. Naasnya, tak hanya kalah dari Genoa saja, Atalanta harus kehilangan dua pemainnya, Jose Luis Palomino dan Rafael Toloi, pada pertandingan tersebut akibat terkena kartu merah dari wasit. Dengan begitu, maka bisa dipastikan kedua pemain tersebut tidak akan ikut bertanding saat melawan Juventus pada tengah pekan nanti.
Di sisi lain, Juventus tentu sangat diuntungkan sekali pada pertandingan nanti. Pasalnya musim ini Juventus benar-benar tak terhentikan sama sekali. Bahkan pasukan Allegri tersebut hingga pekan kemarin belum terkalahkan sama sekali. Pertandingan melawan Atalanta tentu merupakan ajang bagi Juventus untuk memperpanjang catatan kemenangan mereka pada musim ini. Pekan kemarin Juventus berhasil memenangkan laga big match saat menghadapi AS Roma. Pada pertandingan tersebut Juventus berhasil menang tipis atas tim tamu dengan skor 1-0. Kemenangan tersebut tentu menjadi modal yang bagus bagi Juventus saat bertandang ke markas Atalanta tengah pekan nanti.
Berkat hasil tak terkalahkan sejauh ini, Juventus masih kokoh di puncak klasemen Serie A dengan total 49 poin, menyisakan 8 poin dari Napoli yang berada di posisi kedua. Sementara itu Atalanta berada di posisi 9 dengan total 24 poin. Juventus tentu memiliki peluang yang besar dalam memenangkan pertandingan melawan Atalanta nanti.
Atalanta tentu tidak hanya tinggal diam begitu saja, pasukan Gasperini akan mengerahkan kemampuannya semaksimal mungkin supaya mampu mengimbangi permainan Juventus. Pada lini depan, Atalanta memiliki striker seperti Duvan Zapata. Sejauh ini pemain asal Kolombia tersebut tampil luar biasa sebagai striker Atalanta. Ketajamannya serta keganasannya saat berada di dalam kotak penalti lawan membuat Zapata sangat disegani oleh para pemain lawan. Tercatat sejauh ini Zapata berhasil mengemas 9 gol dan 2 assist dalam semua kompetisi bersama Atalanta.
Lalu pada posisi gelandang, Gasperini akan mempercayakan kepada pemain seperti Alejandro Dario Gomez. Gelandang ini memiliki akurasi umpan yang tinggi serta kemampuan yang sangat luar biasa dalam mengatur serangan. Bisa dibilang gelandang asal Argentina ini merupakan jendral lini tengah bagi tim Atalanta. Selain Gomez, tentu saja lini tengah Atalanta akan diisi oleh pemain sekelas Marten de Roon dan juga Josip Ilicic. Kedua gelandang tersebut sangat mahir dalam mengatur serangan untuk Atalanta.
Sementara itu pada kubu Juventus, tentu sudah jelas bahwa lini depan akan diisi oleh pemain sekelas Cristiano Ronaldo dan juga Paulo Dybala. Sejauh ini kolaborasi antara kedua pemain tersebut sangat mematikan bagi tim lawan. CR7 yang baru saja memulai musim barunya di Serie A memulainya dengan sangat bagus. Tercatat mantan pemain Real Madrid tersebut berhasil mengemas 12 gol dan 5 assist dalam semua kompetisi bersama Juventus. Tak hanya CR7 saja yang gemilang, Dybala pun tampil luar biasa sejauh ini di lini depan Juventus.
Lalu pada posisi gelandang, Juventus akan dipenuhi oleh pemain bertalenta seperti Blaise Matuidi, Miralem Pjaniv, serta Douglas Cousta. Gelandang-gelandang tersebut sangat mahir dalam mengatur serangan melalui kakinya. Selain itu, akurasi umpannya pun sangat tinggi sehingga dapat memanjakan lini depan Juventus.
Head to Head
Pertemuan antara Atalanta vs Juventus terjadi pada tanggal 31 Januari lalu. Saat itu Juventus berhasil menang tipis atas Atalanta dengan skor 1-0 dalam laga Coppa Italia.
Sedangkan di Liga Italia musim lalu, kedua tim bermain imbang 2-2 ketika Atalanta menjadi tuan rumah.
Tips Taruhan
Atalanta vs Juventus | 1X2 Juventus @1.88 | |
26 Desember 2018, 21:00 WIB |
Diprediksi pada pertandingan nanti Juventus akan kembali menang atas Atalanta dengan skor 4-1.
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan