Manchester United menolak penawaran Barcelona untuk mendapatkan Paul Pogba. Dalam penawaran ini, Barca siap membayar 45 juta pound, serta juga siap memberikan Yerry Mina dan Andre Gomes. Namun kesepakatan itu membuat Man United bergeming dan tak ingin melepas gelandang asal Prancis itu.
Seperti diberitakan situs bola SBOBET, rumor kepergian Paul Pogba ke Barcelona begitu kencang. Dikabarkan juga Lionel Messi tertarik untuk bermain bersama gelandang yang memiliki karakter kuat ini.
Namun sejauh ini, rumor tersebut belum menjadi kenyataan. MU masih belum berpisah dengan gelandang berusia 25 tahun itu. Dengan masih memiliki tiga kontrak tersisa, memang tidak ada alasan yang kuat bagi MU untuk buru-buru melepasnya.
Apalagi saat membelinya dari Juventus pada tahun 2016, MU membayar sampai 93,25 juta pound untuk mendapatkan pemain ini. Angka tersebut sempat menjadikannya sebagai pemain termahal dunia. Walau kemudian banyak pemain lainnya yang menyalip rekor Pogba ini, seperti Neymar, Kylian Mbappe dan Coutinho.
Dengan tawaran gelontoran Barca yang hanya 45 juta pound, sekalipun juga masih diberi tambahan dua pemain, MU masih akan berpikir panjang. Mungkin saja, jika penawaran yang diajukan Barca lebih menarik, MU bisa saja melepasnya.
Memang mendekati masa akhir bursa transfer Premier League yang berakhir pada hari Kamis nanti, makin banyak rumor beredar. Banyak klub-klub yang belum mendapatkan pemain buruannya berusaha untuk mengamankan waktu tersisa.
Walaupun bursa transfer Liga Inggris berakhir pada hari Kamis nanti, namun untuk Liga Spanyol masih punya waktu yang lebih panjang. Sebab La Liga baru akan berakhir pada 31 Agustus mendatang. Itu artinya Barcelona masih memiliki waktu hingga akhir bulan ini untuk berusaha mendatangkan Pogba.
MU sendiri sebetulnya tertarik untuk mendatangkan Yerry Mina. Sebab bek muda asal Kolombia itu dipandang memiliki prospek cerah dan bisa menguatkan barisan belakang the Red Devils. Itu mungkin yang kemudian membuat Barcelona mengikutsertakan Mina dalam penawaran tersebut. Harapannya, MU akan tergoda dan kemudian mau melepas pemainnya ini.
Walau begitu, tampaknya Barca perlu memberikan penawaran yang lebih baik lagi agar klub yang bermarkas di Manchester ini mau berpikir ulang untuk menerimanya.
Sejauh ini, Man United baru mendatangkan Fred, Diogo Dalot dan Lee Grant. Selain itu Manchester UNited dikabarkan memburu bek Leicester, Harry Maguire. Lalu kabar terbaru lainnya adalah upaya MU untuk mendatangkan Jerome Boateng.
Ya, ada banyak pemain belakang yang menjadi target MU di bursa transfer kali ini. Mungkin Jose Mourinho merasa lini belakang MU masih kurang kokoh sehingga memang perlu untuk mendatangkan lebih banyak bek.
Selain kedua nama di atas, dalam daftar pemain yang menjadi target transfer Man United lainnya adalah Milan Skriniar, Toby Alderweireld, Raphael Varane, Alessio Romagnoli, Jose Gimenez, Caglar Soyuncuhas, hingga Kalidou Koulibaly.
Jika misalnya Man United gagal untuk mendatangkan Boateng maupun Maguire, Skriniar menjadi target utama MU. Pemain Inter Milan itu baru berusia 23 tahun sehingga dipandang bisa memiliki prospek panjang di klub Liga Inggris ini.
Memang sudah menjadi tradisi bagi MU untuk mendatangkan banyak pemain hebat setiap tahunnya. Namun hingga bursa transfer Liga Inggris akan berakhir musim ini, baru Fred yang termasuk pembelian bagus bagi MU.
Berita Transfer Liga Inggris Lainnya
Selain berita mengenai Man United yang memang tengah berupaya keras untuk mendatangkan pemain belakang, beberapa klub lainnya sudah memastikan mendapatkan pemain buruannya.
Leicester City sudah dipastikan mendapatkan pemain sayap, Rachid Ghezzal dari AS Monaco. Pemain tersebut dikontrak selama empat tahun.
Pemain Aljazair itu didatangkan oleh Leicester dengan nilai 10 juta pound. Dirinya akan bertemu kembali dengan Claude Puel yang dulu pernah melatihnya.
Ghezzal merupakan pemain kelima yang didatangkan oleh Leicester City musim ini. Sebelumnya, Leicester sudah mendatangkan James Maddison, Ricardo pereira, Danny Ward dan Jonny Evans.
Kedatangan Ghezzal disambut baik oleh pelatih Leicester, Claude Puel. Menurutnya pemain ini memiliki kreativitas yang akan berguna untuk Leicester. Sebelumnya, Ghezzal tampil sebanyak 110 kali bagi Monaco dan mencetak 14 gol serta memberikan 20 assist.
Berita transfer Liga Inggris terbaru lainnya adalah Everton sudah mendapatkan kiper muda Portugal, Joao Virginia. Pemain yang sebelumnya memperkuat Arsenal itu dikontrak untuk durasi tiga tahun.
Virginia merupakan bagian dari skuad timnas Portugal U-19 yang mengalahkan timnas U-19 Italia di final Piala Eropa U-19 beberapa waktu lalu.
Pemain yang baru berusia 18 tahun ini merupakan jebolan akademi Benfica dan mulai bergabung di Arsenal pada 2015. Di tim muda Arsenal, pemain ini tampil sebanyak 22 kali.
Itulah sejumlah berita transfer terbaru dari Liga Inggris. Ikuti terus perkembangan sepakbola terbaru serta bursa taruhan di blog SBOBET ini.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan