Salah satu liga sepak bola terkuat di daratan Eropa adalah liga Jerman atau sering disebut juga Bundesliga. Banyak tim-tim besar di Bundesliga yang menjuarai kejuaran Eropa. Misalnya Bayern Munchen, Borussia Dortmund dan sebagainya.
Kali ini SBOTOP akan memberikan berita terbaru mengenai Bundesliga dan apa yang terjadi disana saat ini.
Manchester United Tawar Jadon Sancho 75 juta Euro
Pembicaraan masih berlanjut antara tim Setan Merah Inggris yaitu Manchester United dan Borussia Dortmund. Setan Merah tertarik mendatangkan pemain timnas Inggris yang tampil begitu baik selama Euro 2020.
Dikabarkan Setan Merah mengusulkan nilai kontrak sebesar 75 juta Euro kepada Borussia Dortmund. Namun kemungkinan pembicaraan akan berlangsung alot, hal ini dikarenakan Boruussia Dortmund tidak ingin menjual Jadon Sancho.
Borussia Dortmund dikabarkan memberikan penawaran 86 juta Euro untuk melepas Jadon Sancho. Beratnya lagi Borussia Dortmund ingin sebagian besar dari nilai kontrak dibayarkan di depan. Masih belum tahu apakah Jadon Sancho akan merapat ke Manchester atau tidak.
Yang jelas kontrak Jadon Sancho di Borussia Dortmund masih tersisa 2 tahun lagi. Dikabarkan Manchester United telah menaikan tawaran sebesar 77 juta Euro. Sepertinya Jadon Sancho semakin dekat untuk pindah ke Inggris.
Era Baru Bayern Munchen
CEO terbaru Bayern Munchen yaitu Oliver Kahn mengumumkan bahwa Bayern Munchen telah menggantikan pelatih kepala mereka Hansi Flick. Musim depan Bayern Munchen akan ditunggangi oleh pelatih mudah berusia 33 tahun Julian Nagelsmann.
Sebagai CEO Oliver Kahn optimis bahwa Bayern Munchen akan tetap meraih kesuksesan di Bundesliga dan kancah Eropa. Oliver Kahn juga menargetkan musim depan Bayern Munchen akan mencatatkan rekor juara 10 kali berturut-turur di Bundesliga.
Minggu lalu terlihat Julian Nagelsmann telah memimpin sesi latihan Bayern Munchen. Dikarenakan Euro 2020, beberapa pemain Bayern Munchen belum bisa mengikuti sesi latihan bersama Julian Nagelsmann. Namun diperkirakan seluruh skuad Bayern Munchen akan bergabung pada bulan Juli ini.
Mereka akan bersiap untuk pertandingan kompetitif pertama di musim depan melawan Bremer SV di putaran pertama piala DFB pada bulan Agustus.
Eintracht Frankfurt Datangkan Rafael Santos Borre
Striker utama Rafael Santos Borre akan bermain di Bundesliga musim depan. Striker berusia 25 tahun ini berstatus Free Agent setelah membela River Plate selama 4 tahun. Bermain untuk tim kuat Argentina, Rafael Santos Borre telah mencetak 56 gol dari 149 pertandingan.
Berkat Rafael Santos Borre Kolombia bermain sangat bagus di Copa America 2021. Hadirnya Rafael Santos Borre tentunya akan jadi suntikan bagi Eintracht Frankfurt. Permainannya begitu menarik, selain itu Rafael Santos Borre juga berpengalaman bermain di Eropa.
Ia sempat menjadi penyerang utama Deportivo dan Villareal pada musim 2016/2017. Meskipun saat itu permainannya tidak terlalu baik. Namun sejak 2018, ia mencatatkan rekor baik untuk River Plate dan menjuarai Copa Libertadores.
Jersey Tandang Baru Bayern Munchen
Menyambut musim 2021/2022 Bayern Munchen merilis jersey terbaru mereka yang akan dipakai untuk laga tandang. Sebelumnya jersey tandang terbaru ini sempat dipakai satu kali saat mereka melawan Augsburg.
Namun kini secara resmi Bayern Munchen telah mengumumkan jersey tandang ini. Perubahan ini tentunya akan menambah semangat dari skuad asuhan Julian Nagelsmann di musim depan. Seperti yang kita ketahui Bayern Munchen sangat kokoh musim lalu di puncak klasemen Bundesliga.
Jersey baru ini akan berwarna hitam dengan strip emas. Perpaduan hitam dan emas ini menambah kesan elegan dari jersey tim. Tentunya saat bertandang, warna hitam akan memberikan kesan mengintimidasi.
RB Leipzig Mereshuffle Tim
Untuk mendapatkan biaya transfer yang besar, RB Leipzig melepas Ibrahima Konate ke Liverpool. Pemain berusia 21 tahun ini dilepas seharga 41,5 juta Euro. Selain Ibrahima Konate, RB Leipzig harus rela kehilangan bek bintang mereka ke Bayern Munchen.
Pemain berusia 22 tahun ini juga dilepas dengan alasan yang sama. Kondisi keuangan tim yang tidak memungkinkan membuat RB Leipzig harus bisa mengatur dengan baik. Pemain asal Prancis ini masih sangat bisa berkembang.
Keputusan Bayern Munchen mendaratkan pemain yang satu ini merupakan keputusan yang tepat. Mengingat mereka akan menjalani laga Eropa. Untuk menutupi kekurangan, RB Leipzig mendatangkan Angelino dari Manchester City.
Mantan pemain Spanyol U21 ini dibanderol dengan harga 15 juta Euro. Angelino dikontrak secara permanen. Selain Angelino, RB Leipzig mendatangkan Mohamed Simakan dari Strasbourg. RB Leipzig benar-benar untung banyak kali ini. Ia menjual satu pemain dengan harga 41,5 juta Euro.
Sementara mendatangkan Mohamed Simakan hanya 15 juta Euro. Meskipun Mohamed Simakan tidak terlalu baik saat bermain di akademi Marseille. Namun dua musim terakhir ia memperlihatkan permainan yang mengesankan bersama Strasbourg.
Dia adalah organisator yang baik. Bergabungnya Mohamed Simakan akan bisa mengisi kekosongan yang ditinggalkan Dayot Upamecano. Terakhir RB Leipzig mendatangkan bintang muda akademi Ajax Brian Brobbey.
Pemain berusia 19 tahun ini didatangkan secara gratis dan akan menjalani debut profesionalnya Bersama RB Leipzig. Di Tingkat akademi muda ia telah mencetak 90 gol dari 123 pertandingan. Setelah melepas Timo Werner ke Chelsea dengan harga 53 juta Euro musim lalu. Mendatangkan Brian Brobbey mungkin akan menambah kekuatan di lini depan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan